17+ Manfaat Buah Naga yang akan Membuat Anda Semakin Jatuh Cinta

Buah naga merupakan buah tropis yang memiliki ciri khas kulit berwarna pink kemerahan yang mencolok dan daging yang lembut. Manfaat buah naga yang luar biasa membuat buah ini begitu terkenal, bahkan sempat booming beberapa tahun lalu.

Tanaman yang bentuknya menyerupai kaktus ini memang terbukti mengandung nutrisi yang sangat baik. Ingin tahu apa saja manfaat buah yang banyak tumbuh di Amerika Selatan dan Asia ini?

Daftar Isi

Kandungan Nutrisi Buah Naga

Manfaat Buah Naga untuk Kecantikan

Kandungan nutrisi yang terdapat dalam satu cangkir (kira-kira 227 gram) buah naga adalah:

  • Kalori: 136
  • Protein: 3 gram
  • Karbohidrat: 29 gram
  • Serat: 7 gram
  • Zat besi: 8% kebutuhan harian
  • Magnesium: 18% kebutuhan harian
  • Vitamin C: 9% kebutuhan harian
  • Vitamin E: 4% kebutuhan harian

Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan

Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan
tastessence.com

Setidaknya, ada lima faktor yang membuat buah naga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan: kaya nutrisi, bersifat antioksidan, tinggi serat, mengandung prebiotik, dan meningkatkan imunitas.

1. Mengatasi Masalah Pencernaan

Kandungan air dan serat yang tinggi membuat buah naga sangat baik untuk mencegah konstipasi dan gangguan pencernaan lainnya.

2. Menurunkan Kolesterol

Buah naga memiliki khasiat untuk kolesterol tinggi. Hal ini disebabkan buah naga mengandung asam lemak Omega-3 dan Omega-6 yang berguna untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

3. Menyehatkan Jantung dan Pembuluh Darah

Buah naga kaya akan lemak tak jenuh yang penting untuk jantung, melawan radikal bebas, dan mengurangi kekakuan pembuluh darah, sehingga menurunkan risiko serangan jantung.

4. Mengatasi Asam Urat

Jika dikonsumsi secara rutin, buah naga bermanfaat untuk asam urat karena mampu melarutkan dan membuang purin yang menumpuk dalam tubuh.

5. Mencegah Anemia

Buah naga mampu memenuhi 8% kebutuhan harian zat besi tubuh dan vitamin C yang membantu penyerapan zat besi oleh tubuh.

6. Mencegah Kanker

Buah naga mampu mencegah multiplikasi sel kanker karena mengandung enzim likopen, vitamin C, dan karoten. Kulitnya juga kaya akan polifenol yang melindungi tubuh dari kanker.

7. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Vitamin C pada buah naga bermanfaat untuk meningkatkan imunitas dan merangsang aktivitas antioksidan lain. Kandungan zat esensial lain, seperti vitamin B1, fitoalbumin, kalsium, fosfor, dan zat besi juga merupakan senjata ampuh melawan virus dan bakteri.

8. Memperkuat Tulang dan Gigi

Kalsium dan fosfor dibutuhkan secara bersama-sama untuk menjaga kekuatan tulang dan gigi. Buah naga memiliki keistimewaan karena mengandung keduanya sekaligus.

9. Meningkatkan Sel Darah Putih

Bahaya utama DBD adalah menurunnya jumlah sel darah putih yang bisa berakibat fatal. Kandungan antioksidan buah naga bisa membantu meningkatkannya secara cepat.

10. Memperbaiki Penglihatan

Jika penglihatan mulai kabur atau area belakang mata terasa nyeri, ini waktunya Anda mengonsumsi buah naga yang mengandung betakaroten dan pigmen tanaman.

Baca Juga:

Manfaat Buah Naga untuk Kecantikan

Efek Samping Buah Naga
jonisare.com

Meski bentuknya sedikit “aneh”, buah naga punya banyak khasiat untuk kecantikan. Bahkan, buah ini juga ampuh mengatasi masalah kulit yang cukup serius, seperti jerawat dan sunburn.

11. Menyehatkan Kulit

Minum jus buah naga setiap pagi tak hanya membuat tubuh sehat, tetapi juga mampu mengeluarkan racun dari tubuh. Salah satu efeknya, kulit menjadi cerah berkilau karena buah naga kaya akan antioksidan dan vitamin C.

12. Mengatasi Tanda-Tanda Penuaan Kulit

Kerutan, kulit kendur, garis halus, dan kusam menandakan kulit mengalami penuaan. Anda bisa mengatasinya dengan mengonsumsi buah naga untuk melawan radikal bebas dan memperlambat proses penuaan, sehingga kulit tampak lebih muda.

Selain dikonsumsi, Anda juga bisa merasakan manfaat buah naga dengan membuat masker anti-aging dari campuran buah naga dan madu. Gunakan selama 20 menit, niscaya kulit Anda akan tampak lebih kencang.

13. Mengobati Jerawat

Buah naga mengandung vitamin C yang bisa diandalkan untuk melawan jerawat yang mengganggu penampilan Anda.

14. Mengatasi Sunburn

Kulit yang terbakar sinar matahari bisa melepuh. Anda bisa mencampurkan buah naga dan kapsul vitamin E untuk mengatasinya. Perpaduan vitamin C dan E sangat efektif mengatasi kulit yang meradang.

15. Melembapkan Kulit

Kandungan air pada buah naga sangat tinggi, sekitar 90%. Makan buah naga sangat baik untuk menghidrasi kulit dan menjadikan kulit Anda lebih lembap.

16. Merawat Rambut

Bagi wanita, rambut sama pentingnya dengan kulit. Untuk merawat rambut, minum jus buah naga secara rutin atau buatlah menjadi masker rambut. Buah naga merah sangat kaya antioksidan dan enzim yang membuat rambut jadi lembut dan sehat.

Manfaat Buah Naga untuk Diet

Manfaat Buah Naga untuk Diet
food.ndtv.com

Anda sedang berdiet? Cobalah makan buah naga atau minum teh buah naga. Selain enak, buah ini rendah kalori, mengandung 90% air dan tinggi serat sehingga membuat Anda kenyang lebih lama. Bukan hanya wanita, manfaat buah naga untuk berdiet ini juga baik untuk pria.

Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil

Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil
nct.org.uk

Buah naga mengandung 3 zat yang penting untuk ibu hamil: zat besi, karbohidrat, folat, dan serat. Zat besi dapat mencegah anemia, karbohidrat sebagai penambah energi, dan folat penting untuk pertumbuhan otak janin, dan serat mencegah sembelit.

Efek Samping Buah Naga

Manfaat buah naga hanya akan diperoleh jika Anda mengonsumsinya dalam takaran yang tepat. Konsumsi berlebihan berpotensi menimbulkan beberapa efek samping, yaitu:

  • Gangguan metabolisme tubuh.
  • Masalah pencernaan.
  • Diabetes, apalagi jika Anda menambahkan gula ke dalam jus buah naga.
  • Terlalu banyak antioksidan dalam tubuh.
  • Hipotensi.

Mengingat banyaknya manfaat buah naga, tak ada alasan untuk tidak menjadikan buah ini sebagai variasi menu sehari-hari. Dijamin, Anda akan semakin jatuh cinta pada buah ajaib ini!

Leave a Reply